Bangun Kembali Rumah Kebakaran
terkumpul dari target Rp 100.000.000
Rumah kecil yang dihuni 4 KK dengan total 12 orang itu terbakar di sore hari Minggu, 16 Oktober 2022. Menurut cerita yang disampaikan, api yang diduga berasal dari korsleting listrik tiba-tiba menyambar seluruh isi rumah dengan cepat. Semua bagian rumah habis terbakar, tak ada barang yang sempat diselamatkan.
Pasca kebakaran, seluruh anggota keluarga tinggal sementara di Pos RW karena tidak punya tempat lain untuk disinggahi. Bersyukur, banyak warga sekitar yang ikut membantu menyumbangkan barang-barang yang dibutuhkan juga membersihkan puing-puing rumah.
Bu Aan, selaku anggota keluarga yang paling tua menceritakan bahwa selama ini mereka pun hidup serba terbatas. Ada yang bekerja jadi tukang parkir, buruh di kolam ikan, dengan penghasilan tak tentu. Bahkan di rumah mereka tidak ada kamar mandi.
“Sedih aja gitu neng, dari kecil, dari lahir ibu di sini sama almarhum orang tua, sama adik-adik bareng. Sekarang rumah udah ga punya, mau ngapain juga bingung karna penghasilan juga segitu-gitunya,” cerita Bu Aan sambil matanya berkaca-kaca.
#TemanBerbagi, yuk bantu mereka bangun rumah kembali! Mereka sangat butuh bantuan kita karena mereka sama sekali tidak punya tempat lain untuk dijadikan tempat tinggal.
Bangun Kembali Rumah Kebakaran
terkumpul dari target Rp 100.000.000